Elly Sugigi Sadar Diri Mengizinkan Suaminya Poligami

Elly Sugigi Sadar Diri Mengizinkan Suaminya Poligami

Baca Berita - Pasangan yang baru menikah, Elly Sugigi dan Ferry saling memberi izin untuk menikah lagi. Penyebabnya karena masalah anak.

Menginjak usia 45 tahun, Elly Sugigi sadar diri dan tak yakin bisa hamil lagi. Sebelum memutuskan untuk menikah, kabarnya Elly sudah menyatakan dirinya tak bisa menjanjikan keturunan untuk Ferry.
"Kalau emang dia nuntut anak, saya sudah bilang, kalau dia pengen menikah lagi pun, dia pengen punya anak enggak apa-apa. Pengen cari bini yang bisa punya anak silakan," tutur Elly ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Senin (16/11/2015).

Menanggapi komentar Elly, Ferry pun bersikap sama. "Aku juga bilang kalau dia

sudah bosan sama aku, pengen nikah lagi juga enggak apa-apa," ungkap Ferry.

Meski dipersilakan untuk menikah lagi, Elly tetap menolak. Baginya kegagalan yang dia alami sebelumnya sudah membuat Elly lelah untuk menikah lagi.

0 Response to "Elly Sugigi Sadar Diri Mengizinkan Suaminya Poligami"

Posting Komentar